Sabtu, 22 Juni 2013

AUDENSI DENGAN KOMANDO RAYON MILITER O1 WONOSARI
Tanggal 18 Juni 2013 Jam 11.00 wib









Pada tanggal 18 juni 2013 jam 11.00 Komisioner Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Wonosari melakukan Audensi ke Komando Rayon Militer 01 Wonosari, agenda sebelumnya adalah audensi dengan Kepolisian Sektor Wonosari namun karena Kapolsek Wonosari ada acara maka audensi diundur hari kamis jam 09.00.

Komisioner Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Wonosari diterima dengan baik oleh Kapten Infantri Marsimin beserta para anggota personil Komando Rayon Militer 01 Wonosari lengkap dengan Babinsa Desa. Drs Ton Martono,M,S mengatakan bahwa Kecamatan Wonosari dalam peta pemilu termasuk rawan 1 karena terdapat kantor-kantor partai politik, para calon anggota legislatif dan tim sukses partai, untuk itu perlu kewaspadaan dari semua pihak.

Komandan Rayon Militer mengucapkan terima kasih dan senang atas kunjungan dari Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Wonosari, karena baru kali ini dikunjungi oleh Panwascam.  Kapten Infantri Kasimin mengatakan bahwa aparat TNI dalam pemilu harus netral tidak memihak siapapun dan tidak boleh dimasukkan dalam daftar pemilih kecuali anggota keluarganya. TNI ada dalam ring 3 dalam hal mengamanan pemilu, namun demikian Babinsa yang diterjunkan ke desa-desa harus melaporkan situasi dan kondisi yang ada di lapangan  sesuai arahan dari Komando Distrik Militer Kabupaten Gunungkidul. Dalam hal kepengawasan beliau mengatakan bahwa para Babinsa yang tahu situasi dan kondisi dimasyarakat diharapkan dapat bekerjasama dengan Panwaslu Kecamatan Wonosari.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar